Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Sukses Mengikuti Ulangan Akhir Semester

Tips Sukses Mengikuti Ulangan Akhir Semester

Sudah hampir lima bulan siswa jenjang SD, SMP, SMA dan SMK mengikuti kegiatan pembelajaran. Tepatnya mulai bulan Juli sampai dengan Nopember. Ini menandakan kegiatan akhir semester sudah dekat. Kegiatan yang menjadi penentu tiap akhir semester adalah Ulangan Akhir Semester ⟮UAS⟯ yang dalam Kurikulum 2013 dikenal dengan nama Penilaian Akhir Semester ⟮PAS⟯. Kedua istilah tersebut memiliki makna yang sama.

Dalam mempersiapkan diri mengikuti UAS, banyak siswa merasa kekurangan waktu, materi terlalu banyak, dan pelajaran yang diikuti banyak. Sehingga banyak siswa tertekan atau stres menjelang UAS. 

Banyak siswa yang mengambil pilihan belajar SKS ⟮sistem kebut semalam⟯. Efektifkah?

Ada banyak cara agar belajar menjadi lebih mudah sekaligus menyenangkan. Berikut tips sukses mengikuti ulangan.

1. Siapkan Suasana Belajar yang Nyaman

Gaya belajar tiap orang berbeda-beda. Ada yang suka belajar dalam suasana yang hening. Sebaliknya, ada pula yang suka belajar dalam suasana ramai. Ada yang suka memutar musik ketika belajar, ada pula yang belajar sambil menggerak-gerakkan kaki, tangan, atau kepala. Ada yang suka belajar sambil tiduran, ada yang belajar sambil berjalan bolak-balik.

Lakukan kegiatan belajar dalam suasana yang disukai, yang mendukung fokus untuk belajar. Suasana belajar yang nyaman akan memuat mood belajar meningkat sehingga lebih cepat memahami materi.

2. Pilih Waktu Belajar

Waktu belajar sangat menentukan seberapa dalam materi dapat dipahami dan seberapa cepat pemehaman itu terjadi. Belajar sore hari pada waktu badan sedang lelah sangat tidak efektif. Demikian pula belajar ketika sedang mengantuk, hanya akan membuat tubuh tambah lelah dan fokus berkurang. 

Pilihlah waktu belajar yang tepat. Pagi hari ketika baru bangun tidur adalah pilihan yang baik karena otak masih fresh, tubuh masih segar. Selain itu, belum banyak gangguan seperti suara bising yang dapat menurunkan konsentrasi. Ada pula orang yang nyaman belajar ketika tengah malam. Belajar tengah malam tidaklah buruk, asalkan waktu istirahat harus cukup.

Belajar terlalu lama juga kurang baik. berikan jeda kira-kira 10-15 menit setelah belajar selama 2 jam. Lakukan gerakan ringan, minum dan makan camilan untuk mengurangi penat dan menambah konsentrasi.

3. Dahulukan Pelajaran Sulit.

Tidak dipungkiri bahwa ada beberapa pelajaran yang dirasa sulit, bahkan sangat sulit bagi siswa. Walaupun sulit, jangan tinggalkan atau musuhi pelajaran tersebut. Pelajari lebih awal pelajaran yang dianggap sulit. Dengan mendahulukan pelajaran sulit, kita akan memiliki lebih banyak waktu untuk mempelajarinya, dan bisa bertanya kepada teman atau guru jika ada kesulitan. Hubungi segera guru mata pelajaran melalui whatsapp atau telegram jika menemui kendala dalam materi yang sulit. 

Setelah mempelajari pelajaran yang dianggap sulit, teruskan ke pelajaran yang lebih mudah, sampai terakhir yang termudah. Untuk diingat, jangan menyepelekan salah satu pelajaran, karena dapat berakibat pada terlewatkannya pelajaran tersebut. Jika sampai terlewatkan, tidak dipelajari, akibatnya dalam ulangan akan menemui kesulitan. Berlakulah adil pada semua pelajaran, baik itu sulit maupun mudah.

4. Buat Ringkasan.

Mengulang materi pelajaran yang sudah pernah dibahas sebelumnya adalah salah satu cara belajar yang diterapkan siswa. Biasanya buku atau catatan dibaca berulang-ulang. Untuk lebih memperdalam pemahaman, buat ringkasan dalam lembaran kertas lain. Materi pelajaran yang sudah dibahasn, ditulis ulang dengan kata-kata yang mudah dipahami. Bisa juga dengan gambar, grafik, diagram, dan sebagainya. Dengan menulis kembali pokok-pokok atau inti pelajaran, kita akan lebih mudah mengingat kembali dan memahaminya.

5. Gunakan Gadget 

Mempelajari suatu materi melalui buku kadang menimbulkan kebosanan. Gunakanlah gadget untuk belajar. Smartphone, tablet atau laptop dapat membantu memberi suasana baru. Banyak materi pelajaran di website maupun blog pribadi. 

Carilah materi pelajaran di internet melalui search engine, gunakan kata kunci yang tepat. Misalnya 'materi bahasa inggris SMK kelas X' atau 'latihan soal matematika SMA kelas XI', dan kata kunci lainnya. Jika suka belajar dengan video, bukalah youtube dan cari materi yang diinginkan.

Ingat, pergunakan gadget secara bijak. Utamakan mencari materi pelajaran. Mendengarkan lagu atau menonton video bisa menjadi selingan, tetapi batasi waktunya.

6. Latihan Soal.

Belajar dengan mempelajari materi pelajaran akan lebih lengkap dengan mempelajari contoh-contoh dan pembahasan soal. Bukalah contoh soal dan pembahasannya, perhatikan dengan detail cara mengerjakan soal tersebut. Setelah paham, cobalah beberapa latihan soal tanpa melihat buku. Berikan waktu tiap soal, misalnya 3 menit. Atau jika soal ada 10, berikan waktu 30 menit. Ini akan melatih kecepatan menjawab dalam ulangan. Cek jawaban soal latihan dengan materi di buku atau di internet. Dengan tekun berlatih soal, mengerjakan ulangan yang sesungguhnya akan lebih mudah.

7. Istirahat yang Cukup.

Meskipun Ulangan Akhir Semester memerlukan banyak waktu untuk belajar ditambah banyak tugas yang harus diselesaikan, jangan abaikan istirahat. Tidurlah sebelum tengah malam [sebelum pukul 24.00]. Tubuh memerlukan tidur minimal 6 jam dalam sehari. Kalau tidur kurang dari 6 jam dalam sehari, justru akan membuat tubuh dan pikiran tidak kuat mengikuti pelajaran.

Istirahat dengan waktu yang cukup akan membuat pikiran lebih siap menerima pelajaran. Di samping itu, kesehatan tubuh juga pasti terjaga. Trik belajar untuk menghadapi ulangan adalah belajar pada pagi hari. Selain pikiran masih fresh, tingkat kebisingan juga rendah. Untuk dapat belajar pada pagi hari, sebaiknya tidur lebih awal.

8. Olahraga Ringan.

Sesibuk apapun kegiatan yang kita lakukan, jangna lupakan olahraga. Olahraga akan melemaskan kembali otot yang kaku karena aktivitas harian. Lakukan olahraga ringan seperti jalan kaki di sekitar rumah, bersepeda santai, senam, lari pagi, atau olahraga lain yang disukai. Olahraga cukup dilakukan selama kira-kira 15-30 menit. Tidak perlu terlalu lama karena akan menjadikan tubuh lelah sehingga tidak bisa mengikuti pelajaran.

9. Fokus Belajar.

Tinggalkan sementara kegiatan lain selain belajar. Misalnya jalan-jalan, nongkrong, melakukan hobi, main game, bermain sosmed, menonton drakor, dan lainnya. Kegiatan-kegiatan tersebut dapat kembali dilakukan setelah ulangan selesai. Selain mengurangi waktu belajar, kegiatan lain selain belajar dapat mengganggu fokus perhatian sehingga perhatian beralih dari pelajaran. 

Fokuslah pada kegiatan belajar dan ulangan yang akan dihadapi. Gunakan waktu seefektif mungkin agar tujuan tercapai.

10. Berdoa

Semua yang dilakukan ketika belajar adalah usaha terbaik. Agar keinginan terwujud, mintalah restu dari Tuhan, agar semua usaha kita dilancarkan. Berdoa juga dapat meningkatkan rasa percaya diri, ketenangan, dan fokus ketika menjawab soal ulangan. Ingat pula minta doa dari orang tua kita.


Itulah tips belajar agar sukses mengikuti ulangan akhir semester berdasarkan pengalaman dan sharing pendapat dengan guru dan siswa. Jika ulangan dilaksanakan secara online, baca Tips Mengerjakan Soal Ujian Online. Semoga sukses mengikuti ulangan.



Post a Comment for "Tips Sukses Mengikuti Ulangan Akhir Semester"